Bila Tuntutan Tak Dipenuhi, Buruh Ancam Blokir Tol, Bandara & Pelabuhan

Share on :
Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!
Bila Tuntutan Tak Dipenuhi, Buruh Ancam Blokir Tol, Bandara & Pelabuhan

Jakarta Aksi demonstrasi yang dilakukan oleh ribuan buruh pada hari ini berangsur-angsur selesai. Mereka menyatakan, saat ini menunggu keputusan dari pemerintah untuk memenuhi tuntutan mereka. Bila tidak dipenuhi, para buruh mengancam akan berdemo dengan menduduki obyek vital.

"Kami sebenarnya merencanakan akan melaksanakan demo ini selama 5 hari berturut-turut. Namun karena ada itikad baik dari pemerintah kami akan menghentikan aksi kami dari awal, kami sekarang menunggu pemerintah," ujar Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Said Iqbal, usai memimpin demonstrasi di East Jakarta Industrial Park (EJIP), Rabu (3/10/2012).

Dia menambahkan apabila pemerintah tidak menunjukkan itikad baik untuk memperbaiki nasib para buruh, mereka mengancam akan kembali melakukan aksi demonstrasi. Mereka bahkan merencanakan untuk menutup sejumlah pelabuhan, bandara dan jalan tol.

"Kami sudah membuktikan, tetapi kalau ini tidak didengar juga kami akan mengkoordinir 10 juta buruh untuk mogok nasional. Kami siap melakukan all-out 12 pintu tol, 4 bandara internasional dan pelabuhan akan ditutup. Untuk aksi hari ini merupakan early warning, kami akan melakukan aksi lebih besar di 60 kabupaten dan lebih 127 kawasan industri untuk melakukan mogok nasional," tegasnya.

Tuntutan para buruh tersebut adalah menghapus sistem kerja kontrak dan outsourcing, menghapus politik upah murah dan menerapkan upah layak. Selain itu juga mereka mendesak kepada pemerintah agar membuatkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) bagi buruh di Indonesia.

(riz/nwk)

sumber

Code:


http://news.detik..com/read/2012/10/03/170114/2053883/10/bila-tuntutan-tak-dipenuhi-buruh-ancam-blokir-tol-bandara-pelabuhan?9922032
komentar
Silahkan diblokir paling besok2 juga masuk kerja lagi dengan tampang polosnya seakan ga terjadi apa apa :D

Demo boleh silahkan tapi kalo sudah sampai anarkis dan menggangu kepentingan umum silahkan ditindak.....

Admin 03 Oct, 2012


-
Source: http://situs-berita-terbaru.blogspot.com/2012/10/bila-tuntutan-tak-dipenuhi-buruh-ancam.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar on Bila Tuntutan Tak Dipenuhi, Buruh Ancam Blokir Tol, Bandara & Pelabuhan :

Post a Comment and Don't Spam!

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...